Pergi Berenang Di Boom Bara Pekanbaru



Sekian lama saya tidak menceritakan Story Event saya kepada anda semua karna kesibukan saya dalam kuliah. Kali ini saya akan menceritakan sebuah cerita Pergi Berenang Di Boom Bara Pekanbaru. Waterpark ini terletak pada Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. Tempat ini berada pada Jalan Pasir Putih KM 5 Komplek Perumahan Griya Pasir Putih. Selain Waterpark ini, masih ada tempat berenang lagi yaitu Waterpark Labersa yang dimiliki Provinsi Riau. Acara kali ini saya pergi berenang dengan keluarga yang dimana adek sepupu saya berulang tahun dan dia meminta orang tuanya untuk pergi ke Boom Bara ini. Meskipun dalam keadaan demam dia slalu menangis untuk kesini dan saat tiba disana dia langsung sembuh dan berenang dengan senang.


Wahana tempat ini sangat banyak yang dapat memanjakan anak-anak anda untuk berenang kesini. Biaya masuk untuk ke Waterpark ini adalah senin sampai hari jumat biaya masuknya seharga Rp 35.000/orang. Jika hari sabtu dan minggu atau hari libur maka harganya berbeda dengan harga Rp 50.000/orang. Buat anak-anak yang tingginya dibawah 1 meter tidak membeli tiket masuk alias gratis. Adek saya yang lagi berulang tahun harus bayar karna tingginya tidak dibawah 1 meter lagi. Kalau anda pergi dari pekanbaru, kira-kira anda akan menempuh waktu sekitar 1 jam 5 menit untuk sampai ketujuan.
Baca Juga : Tips Mencegah Timbulnya Jerawat Ala Cara Sidas

saya dan keluarga lain akan mencoba wahana yang namanya wahana Boomerang Slider. Wahana ini yang paling saya suka saat berada di tempat ini. Wahana ini sangat memacu adrenalin anda saat turun dari atas hingga kebawah yang akan membuat jantung anda berdetak kencang. Jika anda ingin menaiki wahana ini anda tinggal sewa benen yang berada di sekitar tempat ini dengan harga 1 benen yang lobangnya 2 seharga Rp 25.000.



Setelah mencoba Boomerang Slider  abang saya tidak mau mencobanya sekali lagi padahal kan saya pengen sekali lagi. Disini ada juga wahana Kolam ombak. Kolam ombak ini akan muncul dalam beberapa waktu yang dimana saat Kolam Ombak akan dilakukan akan ada pemberitahuan untuk kolam ombak tersebut. Saat Kolam Ombak akan mulai maka semua pengunjung akan berkumpul pada Kolam Ombak dengan membawa bannya masing-masing. disini saya juga ikut dengan menggunakan ban yang lobangnya dua untuk mencoba Kolam Ombak ini. Adek saya yang lagi berulang tahun juga diatas ban yang kami sewa. gara-gara menikmati ombak di atas ban yang lobangnya dua kedua adek saya malah tertidur diatas ban dengan enaknya. untung saja bannya tidak terbalik kalau terbalikkan bahaya juga.


Menurut saya wahana yang pengen saya coba ya hanya itu yang menurut saya yang bagus. Disana juga ada tempat Gazebo Kecil dan Gazebo Besar untuk beristirahat dan meletakkan barang-barang anda. Setelah saya mandi hingga tutup tempatnya baru saya dan keluarga balik pulang kerumah. adek saya yang sedang berulang tahunpun senang.


demikianlah Jalan-jalan saya menemani adek saya yang lagi berulang tahun dan pergi berenang di Boom Bara Pekanbaru. Anda tidak akan kecewa jika pergi berlibur dan berenang di tempat ini. sungguh asik tempat ini untuk menemani libur anda semua. Ayo Kunjungi Waterpark Boom Bara Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

Related Posts:

19 Responses to "Pergi Berenang Di Boom Bara Pekanbaru"

  1. Asyik keknya itu gan
    Nendangbanget.net

    ReplyDelete
  2. Keren nih kolamnya bersih. Cocok juga untuk belajar renang

    ReplyDelete
  3. wih jadi pengen berenang disana gan :v tapi jauh

    ReplyDelete
  4. Airnya banyak kaporit gak yg bisa bikin mata perih

    ReplyDelete
  5. Keren gan, sayang jauh beda pulau huhu

    ReplyDelete
  6. jadi pengen renang ni gan :D

    ReplyDelete
  7. seluncurannya gokil2 yaaa

    salam kenal dari http://ekienglandmuse.blogspot.co.id/2016/03/8-kehidupan-unik-anak-kost.html

    ReplyDelete
  8. tempatnya keren gan , tp sayangnya jauh di pekanbaru ya
    ane dari bandung nih gan

    ReplyDelete
  9. Mangthab banget gan, nice artikel

    ReplyDelete
  10. Malam ini jadi pengen renang, :v

    ReplyDelete
  11. Wah bisa buat referensi liburan ni

    ReplyDelete
  12. Wah ini sosmed legenda, akhirnya muncul jg, akun ane yg dulu msh bisa gk y dpke dh lma bgt gk dbka

    ReplyDelete

Harap gunakan kata-kata sopan dalam berkomentar.